Posts

Showing posts from April, 2024

PERAN SANTRI MEREBUT KEMERDEKAAN

Image
Jihad Santri Melawan Penjajah PENDAHULUAN Mula-mula, rombongan kapal dagang Portugis yang mencari rempah-rempah berhenti di bandar pelabuhan besar di Aceh, mereka menguasai dan bermaksud memonopoli perdagangan, itu terjadi antara tahun 1511 Masehi dibawah pimpinan Alfonso de Albuquerque. Portugis juga melarang pelaut Aceh berlayar dan berdagang di sekitaran Laut Merah, belakangan mereka juga menangkapi kapal-kapal Aceh di lautan, dan hal itu memicu kemarahan rakyat Aceh, sehingga terjadilah perlawanan. Kongsi dagang yang baik dengan wilayah lain membuat Aceh memiliki banyak bala, mereka melengkapi kapal-kapal jung dengan meriam, kemudian mendatangkan bala tentara dan teknisi senjata dari Turki, dan bantuan persenjataan dari Kalikut dan Jepara. Tahun 1629, serangan dari pasukan Sultan Iskandar Muda berhasil membuat Portugis kepayahan, namun peperangan itu tidak berpangkal. Dan Portugis mengalami kemunduran wilayah kekuasaan setelah VOC yang ditukangi orang-orang Belanda datang ke sa